I. Administrasi

  1. Setiap tim TIDAK DIKENAKAN BIAYA PENDAFTARAN dan wajib memberikan uang jaminan sebesar 40 Euro.
  2. Setiap anggota tim wajib memiliki  asuransi kesehatan karena panitia hanya memberikan pertolongan pertama jika terjadi cedera.
  3. Setiap anggota tim wajib menunjukkan identitas diri (paspor atau KTP) pada saat kedatangan.
  4. Setiap tim hanya boleh berisikan maksimal 12 orang (pemain inti dan pemain cadangan).

II. Peraturan

  1. Peraturan permainan yang dipergunakan dalam turnamen Mini Soccer PORSERA adalah peraturan sepak bola FIFA dengan pengecualian sebagai berikut:

    • 2 x 8 menit waktu kotor (babak grup, perdelapan final dan perempat final) dan 2 x 10 menit waktu kotor (semifinal dan final)

    • Tidak ada offside

    • Luas lapangan adalah kurang lebih 1/3 luas lapangan Sepak Bola.

    • 7 vs. 7

    • Tidak ada batas pergantian pemain

  2. Sistem pertandingan yang digunakan adalah sistem setengah kompetisi, di mana pada

    • Babak grup:

      • Menang = 3 poin
      • Seri = 1 poin
      • Kalah = 0 poin
    • Babak penyisihan:

      • Menang lanjut ke babak selanjutnya.
      • Seri sebelum semifinal diadakan adu penalty (3 penendang).
      • Seri di semifinal dan final diadakan perpanjangan waktu 1x 5 menit dengan sistem golden goal, jika masih seri diadakan penalty dengan 3 penendang.
  3. Ada 6 grup, didalam satu grup terdiri dari 3 tim dan di babak grup hanya 2 tim terbaik dari tiap grup yang lolos ke babak penyisihan. Apabila ada tim yang mempunyai jumlah poin sama maka akan ditentukan dari selisih gol, jumlah gol, jumlah kebobolan dan head to head. Jika masih seri akan diadakan tos koin.

  4. Jika salah satu anggota tim yang beranggotakan hanya 5 orang karena mengalami cedera dan/atau tidak dapat melanjutkan pertandingan, maka tim tersebut dinyatakan kalah  3-0.

  5. Pertandingan  akan dihentikan  jika terjadi keributan dan kedua tim yang terlibat  akan didiskualifikasi dan membayar  denda sebesar 5 Euro bagi kedua tim.

  6. Setiap pemain wajib mematuhi peraturan-peraturan  lapangan Hochschulsport Hannover  sebagai berikut:

    • Dilarang  menggunakan sepatu dengan pul besi.
    • Dilarang  merokok di dalam lapangan.
    • Dilarang  membawa makanan ke dalam lapangan.
    • Dilarang  membawa permen karet.
    • Dilarang  membawa hewan ke dalam lapangan .
  7. Setiap  kartu merah akan dikenakan denda sebesar 5 Euro bagi tim tersebut.

  8. Tim diharapkan  datang ke lapangan 1 pertandingan sebelum jadwal. Tim yang terlambat dan setelah dipanggil 3 kali tidak datang  ke lapangan pertandingan dianggap kalah 3-0 dan tim tersebut  dikenakan denda sebesar 5 Euro.

  9. Keputusan Wasit bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

  10. Wasit untuk setiap  pertandingan adalah 2 pemain dari tim yang  dalam grup lain yang sedang tidak bermain. Bila tim tidak menyediakan wasit atau wasit yang ditunjuk datang terlambat ke lapangan maka tim tersebut wajib  membayar denda sebesar 5 Euro.

Categories: PORSERA

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: